Siswa School of Child Menjuarai Lomba Desain Baju

Kami dari School of Child mengucapkan selamat kepada ananda E atas kemenangannya menjuarai lomba desain baju dari barang bekas. Tantangan dalam industri tekstil saat ini adalah isu kerusakan lingkungan yang ditimbulkan dari limbah industri tekstil. Sehingga untuk mengurangi dampak kerusakan lingkungan, baru – baru ini diadakan lomba desain baju dengan bahan dari barang bekas. Lomba tersebut menantang para peserta lomba untuk menciptakan pakaian yang menakjubkan menggunakan barang-barang bekas.

Siswa dari School of Child, ananda E tidak ketinggalan untuk mengikuti lomba desain baju dari barang – barang bekas ini. Ananda E merupakan penderita disleksia yang ternyata dengan keterbatasannya tidak mengurangi kemampuan kreatifitasnya dalam berkreasi mendesain baju. Ia membuktikan bahwa tidak ada batasan yang dapat menghalangi impian seseorang ketika tekad dan bakat digabungkan.

Disleksia adalah gangguan pembelajaran yang mempengaruhi kemampuan seseorang dalam memahami dan menggunakan simbol tulisan. Namun, Ananda E tidak membiarkan disleksia menghentikannya untuk mengejar impian kreatifnya.

Lomba ini menginspirasi Ananda E untuk menunjukkan bakatnya dalam merancang pakaian yang inovatif dan ramah lingkungan dari barang daur ulang berjenis plastik. Dengan semangat yang membara, Ananda E mulai mengumpulkan berbagai barang bekas seperti plastik kresek, kertas, tali, dan aksesori lainnya.

Dalam lomba desain baju tersebut, ananda E membuat gaun pesta terbuat dari plastik kresek dengan detail desain yang kreatif, dan kombinasi warna biru dan putih yang menarik. Dengan imajinasi dan ketekunan yang tinggi, ia menggabungkan berbagai bahan tersebut menjadi karya-karya desain yang unik dan menarik. Dalam karya baju pestanya dilengkapi dengan aksesoris bunga juga terbuat dari rangkaian plastic kresek, sehingga menambah kesan cantik dan elegan.

Melalui lomba ini, ananda E ingin menginspirasi banyak orang tentang pentingnya daur ulang dan pemakaian kembali barang – barang bekas, pakaian yang indah dapat diciptakan tanpa merusak lingkungan. Ananda E adalah bukti hidup bahwa kecerdasan dan kreativitas tidak terkait langsung dengan kemampuan membaca atau menulis. Ia membangkitkan semangat siswa lain yang juga menghadapi tantangan yang sama dalam hidup mereka. Kepada ananda E Selamat dan teruslah berkreasi, kami bangga padamu!

Leave a Comment

Scroll to Top